BBM kemungkinan juga akan tersedia di TIZEN


Meskipun aplikasi BlackBerry Messenger (BBM) khusus untuk perangkat Android dan iPhone masih terus ditunda, namun BlackBerry kembali memberikan pernyataan kalau layanan messaging andalannya itu dipastikan akan hadir untuk perangkat dengan sistem operasi (OS) lainnya, termasuk TIZEN.

“BBM tidak hanya untuk Android atau iOS saja. Kami juga akan menyasar platform lain,” kata Gary Klassen, kreator dari BlackBerry Messenger disela-sela sebuah acara di Hong Kong. “Kami ingin ada lebih banyak orang yang dapat menikmati dan merasakan pengalaman menggunakan BBM.”

Menurut Gary, ada kemungkinan kalau BBM juga akan menyasar perangkat Windows Phone, Samsung TIZEN, atau sistem operasi lain yang sedang dikembangkan saat ini.

Jika benar tersedia di TIZEN, BBM akan menemani layanan meesaging lainnya yang sudah memastikan akan tersedia sebagai aplikasi native untuk perangkat TIZEN, seperti LINE, KakaoTalk dan ChatON.

Memang tidak mudah bagi BBM untuk dapat menguasai layanan messaging di perangkat lain mengingat sudah kuatnya pasar yang dimiliki aplikasi messaging lainnya seperti WhatsApp, WeChat, LINE maupun KakaoTalk yang sudah memiliki ratusan juta pengguna. Belum lagi perusahaan seperti Apple yang sudah punya layanan messaging sendiri iMessage dan Samsung dengan ChatON.

Meskipun begitu, Gary Klassen masih cukup yakin kalau BBM akan dapat memiliki pasar sendiri karena masih kuatnya pengguna layanan ini di Afrika dan Asia.

Selain itu, pada acara BlackBerry Jam Asia 2013 lalu, Vice President Developer Relations and Ecosystem BlackBerry, Alec Saunders juga mengatakan bahwa BBM juga akan hadir untuk komputer desktop.

Pada awal minggu lalu, BlackBerry bahkan menyebutkan sudah ada lebih dari 1,1 juta pengguna Android yang mendaftar untuk menggunakan BBM selama 8 jam pertama, dan sekitar 3 juta orang telah mendaftarkan diri di website BlackBerry untuk mengetahui tentang kapan BBM akan tersedia. Hal ini telah membuat banyak aplikasi tidak resmi diunduh menjelang peluncuran resminya. Karena hal tersebut, BlackBerry akkhirnya memutuskan untuk menunda kehadiran BBM di perangkat Android dan iOS hingga waktu yang belum ditentukan.



Comments